4 Alasan Mengapa Sistem Blended Learning Penting

CAMBRIDGE ENGLISH CLASS

Kembangkan lebih mendalam kemampuan bahasa inggris anak secara menyenangkan dan aplikatif di kehidupan sehari-hari.

Hanya Rp 6.300/hari*

*Tersedia Pembayaran 1 Bulan atau 6 bulan

Blended learning

Sebenarnya apa sih arti dari istilah blended learning? Sebelum masuk pada pengertian, mari kita kembali ke awal masa pandemi. Pada 2 Maret 2020, pemerintah Indonesia mengumumkan bahwa COVID-19 masuk ke Indonesia. Kemudian pada 31 Maret 2020, Presiden Joko Widodo mengumumkan adanya Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).
PSBB membuat segala aktivitas dibatasi. Masyarakat dianjurkan untuk tetap di rumah saja, termasuk aktivitas pembelajaran, seperti peralihan dari sekolah tatap muka menjadi daring (dalam jaringan/online). Istilah sekolah daring juga bisa disebut dengan e-learning. Program ini memang sedang menjadi perbincangan hangat pada dunia pendidikan akhir-akhir ini. Pasalnya, peralihan dari sekolah tatap muka menjadi e-learning itu perlu banyak sekali persiapan. Tidak sedikit juga masyarakat yang menolak pembelajaran dilakukan daring secara penuh/e-learning. Maka dari itu, blended learning bisa menjadi solusinya.

Pengertian

Kalau kita definisikan secara kasar, sistem ini bisa diartikan sebagai pembelajaran campuran. Maksudnya gimana sih? Jadi, blended learning adalah metode pembelajaran yang menggabungkan antara online/e-learning dan tatap muka secara harmonis.
Metode pembelajaran ini tetap menggunakan pembelajaran tatap muka secara tradisional, di mana siswa dan guru mengadakan pembelajaran di kelas dengan metode ceramah, tugas, diskusi, demonstrasi, dll. Sekaligus mendorong siswa untuk mendapatkan kemandirian belajar dengan cara e-learning menggunakan media dan teknologi. Dengan cara seperti ini siswa bisa belajar kapan pun dan di mana pun, hal ini tentu saja akan menciptakan kemudahan belajar juga bagi siswa.

kemampuan dasar anak 1

<span data-metadata=""><span data-buffer="">Pentingnya Mengaplikasikan Blended Learning

<span data-metadata=""><span data-buffer="">1. Pembelajaran menjadi lebih fleksibel

Manfaat yang pertama dari menggunakan metode ini adalah fleksibilitas. Untuk belajar, murid gak harus selalu datang ke kelas. Pembelajaran bisa diakses melalui internet. Dengan begitu murid akan lebih mudah dalam memilih waktu dan tempat belajar. Hal ini akan membuat murid merasa lebih nyaman ketika bisa belajar di waktu dan tempat yang menurutnya efektif.

<span data-buffer="">2. Menciptakan pengalaman belajar yang interaktif<span data-metadata="">

<span data-metadata=""><span data-buffer="">Internet membuat segalanya menjadi lebih menarik. Media pembelajaran bisa disesuaikan dengan cara belajar masing-masing murid, ada yang lebih menyukai bentuk materi berupa video interaktif/ilustrasi/penjelasan dari guru, baca buku/e-book, atau mendengarkan podcast. Terlebih saat ini e-learning udah banyak memberikan fasilitas live class atau live session dan online chat dengan guru, sehingga murid bisa mendapatkan feedback langsung jika mengalami kesulitan belajar tanpa harus bertemu di ruang kelas.

<span data-buffer="">3. Efektif<span data-metadata="">

<span data-metadata=""><span data-buffer="">Kita semua tahu kalau cara belajar masing-masing orang berbeda. Ada yang lebih nyaman belajar di tempat yang tenang, ada yang harus menggunakan musik, belajar malam atau pagi. Nah, dengan metode ini, murid bisa mengatur sendiri waktunya untuk belajar. Selain itu, murid juga bisa mengontrol kecepatan belajar mereka sendiri, sehingga pembelajaran akan menjadi lebih efektif.

<span data-buffer="">4. Efisien dan hemat<span data-metadata="">

<span data-metadata=""><span data-buffer="">Selain efektivitas, belajar dengan metode ini juga akan lebih efisien. Selain bisa menghemat waktu karena murid tidak perlu pergi ke mana-mana untuk belajar, murid juga tidak mengeluarkan biaya transportasi untuk pergi ke sekolah.

Gimana nih, makin tertarik untuk menerapkan metode blended learning? Orang tua juga bisa membantu memahami proses pembelajaran campuran ini supaya bisa memberikan fasilitas kepada anak dalam proses belajar yang lebih menyenangkan dengan mengikuti program Sekolah.mu atau klik link ini.

<span data-buffer="">Share on media<span data-buffer="">

What to read next

kemampuan dasar anak 1

4 Alasan Mengapa Sistem Blended Learning Penting

menggunakan bahasa inggris

<span data-metadata=""><span data-buffer="">Menggunakan Bahasa Inggris, Apa Manfaatnya?

huruf alfabet

<span data-metadata=""><span data-buffer="">Tips Mengenalkan Huruf Alfabet pada Anak

menatap masa depan

<span data-metadata=""><span data-buffer="">5 Tanda Anak Siap Menatap
Masa Depan

cara memilih jurusan kuliah

<span data-metadata=""><span data-buffer="">5 Tips Penting Melakukan Persiapan UTBK 2022

belajar agama islam

<span data-metadata=""><span data-buffer="">3 Alasan Kenapa Anak Harus Belajar Agama Islam

CAMBRIDGE ENGLISH CLASS

Kembangkan lebih mendalam kemampuan bahasa inggris anak secara menyenangkan dan aplikatif di kehidupan sehari-hari.

Hanya Rp 6.300/hari*

*Tersedia Pembayaran 1 Bulan atau 6 bulan

Bagikan ke: