Semakin tinggi kita bermimpi, semakin besar perjuangan yang harus kita lewati, dan semakin banyak pula rintangan yang harus kita lalui. Halo teman Siap Kuliah! meskipun terdengar sulit, sebenarnya ada banyak jalan yang bisa kamu coba untuk mewujudkan impian kuliah di luar negeri. Yuk! simak informasi mengenai Beasiswa Indonesia Maju bagi kamu yang punya mimpi kuliah di luar negeri.
BIM: Beasiswa Indonesia Maju
Ada banyak hal yang melatarbelakangi seseorang mencari kesempatan melanjutkan studi di luar negeri lewat beasiswa. Salah satu alasan utamanya adalah keterbatasan finansial. Untuk mengakomodasi hal ini, pemerintah meluncurkan program Beasiswa Indonesia Maju (BIM), yaitu program beasiswa penuh yang diberikan kepada peserta didik berprestasi untuk melanjutkan studi ke perguruan tinggi.
BIM terdiri dari program beasiswa non gelar (non-degree) yaitu program persiapan S1 luar negeri dan program beasiswa bergelar (degree) yaitu program beasiswa S1/S2 (dalam/luar negeri).
Mengutip dari sosialisasi resmi Kemdikbudristek, beasiswa non-gelar, atau juga dikenal dengan BIM Program Persiapan S1 LN, merupakan program yang terintegrasi dengan BIM Program Bergelar.
Apa Itu BIM Program Persiapan S1 LN?
BIM Program Persiapan S1 LN sendiri merupakan program pembinaan yang ditujukkan untuk peserta didik berprestasi yang duduk dikelas 11 jenjang SMA sederajat dan berkeinginan untuk melanjutkan studi jenjang S1 di perguruan tinggi luar negeri terbaik di dunia.
Prestasi yang diakui oleh BIM dapat berupa prestasi pada ajang kompetisi di tingkat nasional maupun internasional dalam 3 bidang pengembangan talenta, yaitu riset dan inovasi, seni budaya, serta olahraga. Selain itu, program beasiswa ini juga terbuka bagi peserta didik yang memiliki prestasi non ajang talenta. Namun, perlu diingat bahwa calon pendaftar tetap wajib melakukan kurasi prestasi melalui laman PUSPRESNAS.
Seperti Apa Kegiatan dan Apa Keuntungan yang Didapat dari BIM Program Persiapan S1 LN?
Adapun pembinaan yang disediakan pada BIM Program Persiapan S1 LN meliputi: kursus dan tes kemampuan Bahasa Inggris (TOEFL iBT/IELTS), kursus dan tes SAT atau ACT, layanan college counselling, program pengayaan non-akademik, serta bantuan biaya aplikasi atau pendaftaran ke perguruan tinggi.
Di akhir pembinaan, awardee BIM Program Persiapan S1 LN ditargetkan untuk mendapatkan Letter of Acceptance (LoA) untuk kuliah di luar negeri. Peserta yang berhasil mendapatkan LoA dari perguruan tinggi luar negeri tujuan akan otomatis mengikuti seleksi lanjutan untuk BIM Program Bergelar.
Bagaimana Cara Mendaftar BIM Program Persiapan S1 LN?
Terdapat 2 tahapan seleksi yang harus diikuti calon pendaftar sebelum ditetapkan sebagai awardee BIM Program Persiapan S1 LN. 2 tahapan tersebut terdiri dari:
- Tahapan Seleksi Administrasi
Validasi terhadap kesesuaian dan kebenaran dokumen. Pada tahapan ini calon pendaftar juga diwajibkan untuk menyusun tiga esai aplikasi yang terdiri dari total 600−900 kata dalam Bahasa Inggris.
- Tahapan Seleksi Substansi dan Wawancara
Tahapan ini menilai antara lain aspek kemampuan akademik/keterampilan, sikap, dan wawasan kebangsaan.
Nah, oleh karena itu, bagi kalian yang berada di jenjang Sekolah Menengah Pertama atau peserta didik Sekolah Menengah kelas 10, kalian masih punya waktu untuk mempersiapkan diri sebelum mendaftar beasiswa ini!
Bagaimana? tertarik mencoba mendaftarkan diri untuk Beasiswa Indonesia Maju? Yuk, persiapkan dulu diri kamu lewat program Siap Kuliah dari sekolah.mu. Siap Kuliah akan mendampingimu untuk mempersiapkan berbagai persyaratan yang perlu kamu lengkapi untuk mendaftar ke Beasiswa Indonesia Maju! Mulai dari panduan melengkapi persyaratan administratif, hingga membantumu berlatih membuat esai serta persiapan wawancara beasiswa.
Tunggu apalagi? Yuk #TerbangkanMimpimu bersama Siap Kuliah!