Panduan Membaca Hasil Asesmen

Minat

Hai, sobat Siap Kuliah!

Kamu pasti telah mengetahui skor dari setiap bidang karier yang kamu minati bukan?
Setiap skor ini menunjukkan gambaran ketertarikanmu pada kegiatan, topik, dan profesi yang relevan.

Pada bagian ini, kamu dapat membaca deskripsi dari bidang minat sesuai dengan teori milik John L. Holland (1959), yaitu Realistic, Investigative, Artistic, Social, Enterprising, dan Conventional. Selain itu, kamu juga dapat mengetahui contoh jurusan dan pekerjaan yang relevan dengan bidang minat tersebut loh!

Yuk baca lebih lanjut mengenai bidang yang kamu minati!

Realistic

Individu yang memiliki minat Realistic tertarik pada kegiatan atau hal-hal yang melibatkan kemampuan teknis.

Pada umumnya, individu dengan minat Realistic menyukai kegiatan yang melibatkan penggunaan peralatan, teknologi, serta keterampilan mekanis. Individu dengan minat Realistic seringkali menikmati bekerja dengan tangannya untuk membuat, memperbaiki, hingga membangun sesuatu, termasuk mengoperasikan peralatan dan mesin. Individu dengan karakteristik Realistic biasanya dikenal sebagai orang yang gigih dan praktis.

Hal-hal yang berkaitan dengan kemampuan teknis biasanya ditemukan pada pekerjaan seperti insinyur pertanian, teknisi komputer, atlet, masinis, ahli konstruksi, ahli robotik, dan ahli geologi.
Bagi kamu yang tertarik dengan pekerjaan tersebut, kamu dapat memilih jurusan kuliah seperti agrikultur, teknik komputer, robotika, pendidikan jasmani dan kesehatan, serta geografi.

Investigative

Individu dengan minat Investigative tertarik pada kegiatan yang melibatkan pemikiran ilmiah.

Pada umumnya, individu yang memiliki minat Investigative memiliki rasa ingin tahu yang tinggi, kritis, analitis, dan rasional. Biasanya, mereka akan tertarik untuk menelusuri dan mengkritisi suatu hal, topik, maupun fenomena. Individu dengan minat Investigative yang tinggi akan lebih senang untuk melakukan pekerjaan yang berkaitan dengan data dan informasi dibandingkan berinteraksi dengan orang lain.

Pekerjaan yang biasanya melibatkan pemikiran ilmiah antara lain peneliti, dokter dan tenaga kesehatan lainnya, dosen, data analyst, data scientist, ahli kriminologi, dan UX researcher

Bagi kamu yang tertarik pada pekerjaan tersebut, kamu bisa memilih untuk mengambil jurusan kuliah seperti teknik, kedokteran, rumpun matematika dan ilmu pengetahuan alam, statistika, hukum, dan psikologi.

Artistic

Individu dengan minat Artistic merupakan pribadi yang ekspresif, imajinatif, terbuka, peka, dan orisinil serta lebih senang bekerja dalam situasi yang memberikan kebebasan untuk berkreasi.

Pada umumnya, individu yang memiliki minat Artistic tertarik untuk membuat dan mengembangkan hal-hal baru dengan menjadikan keindahan dan desain sebagai fokus utama. Hal-hal tersebut meliputi musik, akting, menulis, dan aktivitas yang berhubungan dengan seni. Mereka merupakan sosok yang menghargai estetika seni dan gemar berimajinasi serta menggunakan kreativitasnya untuk menciptakan suatu karya.

Hal-hal tersebut dapat diwujudkan dengan pekerjaan yang banyak melibatkan kreativitas, seperti desainer mode, ilustrator, graphic designer, copywriter, desainer, arsitek, youtuber, fotografer, musisi, penari, aktor, dan penulis novel

Bagi kamu yang tertarik dengan pekerjaan tersebut, tentunya kamu dapat memilih untuk melanjutkan kuliah di jurusan seperti desain komunikasi visual, desain produk, arsitektur, penyiaran, fashion, seni rupa, dan perfilman.

Social

Individu dengan minat Social merupakan pribadi yang biasanya tertarik pada aktivitas yang melibatkan interaksi dengan orang lain.

Pada umumnya, individu dengan minat Social senang bergaul dan menyukai lingkungan yang interaktif. Bagi mereka, aktivitas sosial, berinteraksi dengan orang lain, dan bertukar informasi dengan banyak orang adalah hal yang menyenangkan. Ketertarikannya ini didukung oleh kemampuannya untuk membantu dan memahami orang lain. 

Hal-hal tersebut biasanya ditemukan pada pekerjaan seperti guru, trainer, perawat, konselor, psikolog, reporter, jurnalis, personalia, dan tour guide. 

Bagi kamu yang tertarik dengan pekerjaan-pekerjaan tersebut, kamu dapat memilih untuk melanjutkan kuliah di jurusan seperti pendidikan, keagamaan, keperawatan, kesehatan masyarakat, bimbingan dan konseling (BK), psikologi, antropologi, ilmu komunikasi, dan pariwisata.

Enterprising

Individu dengan minat enterprising merupakan tipe pemimpin serta memiliki kemampuan menyampaikan sesuatu secara efektif dan menarik sehingga dapat memengaruhi banyak orang.

Pada umumnya, individu dengan minat Enterprising memiliki ketertarikan untuk memulai sebuah usaha atau proyek. Mereka senang terlibat dalam aktivitas pengambilan keputusan dan mempersuasi atau mengajak orang lain mengikuti keinginannya. Ketertarikannya ini juga didukung oleh kemampuan berbicara yang baik. Beberapa sifat yang dapat menggambarkan individu dengan minat Enterprising ini diantaranya ekstrovert, mendominasi, energetik, senang bergaul, percaya diri, dan banyak bicara. 

Pekerjaan yang berkaitan dengan mempersuasi orang lain dapat ditemukan pada pekerjaan seperti eksekutif perusahaan, pengusaha, brand ambassador, marketing, pengacara, politikus, social media influencer dan diplomat. 

Bagi kamu yang tertarik dengan pekerjaan-pekerjaan tersebut, kamu dapat memilih untuk melanjutkan kuliah di jurusan kuliah seperti ekonomi, bisnis, periklanan, pemasaran, manajemen, ilmu hukum, ilmu politik, ilmu komunikasi, dan hubungan internasional.

Conventional

Individu dengan minat conventional merupakan pribadi yang tertarik dalam penerapan suatu aturan atau standar tertentu.

Pada umumnya, individu dengan minat Conventional ini menyukai aktivitas pekerjaan dengan aturan yang telah ditetapkan dengan jelas. Mereka lebih tertarik pada pekerjaan dengan standar yang telah jelas dibandingkan harus membuat pertimbangan oleh dirinya sendiri. Ketertarikannya ini didukung oleh kemampuan administrasi dan numeris yang memadai. Beberapa sifat yang dapat menggambarkan individu dengan minat Conventional ini diantaranya berhati-hati, sadar, efisien, patuh, serta teratur.

Pekerjaan yang biasanya melibatkan penerapan suatu aturan atau standar tertentu  dan menuntut akurasi tinggi antara lain auditor, administrator, aktuaris, data analyst, data scientist, financial planner, sekretaris, analis keuangan, kurator, dan pustakawan.

Bagi kamu yang tertarik dengan pekerjaan-pekerjaan tersebut, kamu dapat memilih untuk melanjutkan kuliah di jurusan kuliah yang relevan seperti akuntansi, administrasi, ilmu aktuaria, statistika, ilmu komputer, perbankan, ekonomi, dan ilmu perpustakaan.

Daftar Kelas Siap Kuliah Sekarang dan mulai perjalananmu masuk kampus impian!

Daftar Free Asesmen Minat